Defence24 (25/1) memberitakan bahwa walaupun Polandia sudah lama menjadi anggota NATO dan terus memborong alutsista buatan AS seperti jet tempur F-16, kemudian rudal Patriot, dan juga tank Leopard 2A4 dari Jerman, ternyata masih ada sejumlah alutsista eks Rusia yang ingin dipertahankannya seperti heli Mi-24 dan jet tempur Sukhoi Su-22 Fitter.
Kementerian Pertahanan Polandia mengumumkan bahwa mereka siap menggelar tender untuk memodernisasi armada heli serang Mi-24D dan Mi-24W Hind helikopter serang buatan Rusia yang juga digunakan oleh TNI AD.
Mi-24 tersebut akan diupgrade dalam hal persenjataan, sistem komunikasi, sistem pertahanan diri, alat navigasi, dan perangkat pertahanan diri.
Kementerian Pertahanan Polandia menggelar studi yang akan dilaksanakan mulai Juli sampai dengan September, sementara perusahaan yang berminat diminta menyerahkan proposal sampai awal Februari.
Mi-24 Polandia sendiri sudah lama kehilangan kemampuan menembakkan rudal anti tanknya, karena stok rudal 9K114 Shturm dan 3M11 Falanga sudah sepenuhnya habis ditembakkan. Artinya Polandia harus mencari supplier alternatif karena mereka sudah tidak bisa membeli dari Rusia.
Polandia Modernisasi Helikopter Serang Mi-24 Buatan Rusia
Tidak ada komentar